Suluh Penggugah
Suluh Penggugah adalah ruang belajar untuk profesional di organisasi masyarakat sipil dan para pembawa perubahan. Anda akan mengasah kemampuan menggunakan komunikasi strategis untuk mendukung kerja organisasi dalam menggalang dukungan dan membawa perubahan perilaku atau kebijakan —demi Indonesia yang lebih maju dan adil, tanpa ada yang tertinggal.